Categories
Info LP3I

BERPRESTASI! Politeknik LP3I Medan Meraih Tujuh Penghargaan LLDIKTI Sumut 2021

Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LlDIKTI) Provinsi Sumatera Utara dalam acara sosialisasi hasil pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Pemetaan mutu PTS, memberikan penghargaan kepada Politeknik Lembaga dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) Medan. Kegiatan tersebut berlangsung dua hari di Hotel Aryaduta Medan, 8-9 Desember 2021.

Kepala LLDIKTI Ibnu Hajar mengatakan, pemetaan mutu PTS di lingkungan Wilayah 1 Sumut terdiri dari tujuh kategori. Politeknik LP3I Medan sebagai salah satu PTS di Sumut, berhasil meraih prestasi pada tujuh kategori tersebut di antaranya Kategori Arsitektur (juara 2), Kategori SPMI (juara 2), Kategori Kampus Merdeka (juara 2), Kategori SDM (juara 1), Kategori Tiga Dosa & Antikorupsi (juara 1), Kategori Publikasi (juara 2), dan Kategori Link & Match (juara 1).

prestasi medan blog1
LP3I Politeknik Medan

Politeknik LP3I adalah perguruan tinggi pelopor pendidikan vokasi yang berfokus pada peningkatkan mutu dan kualitas mahasiswanya agar bisa memiliki kompetensi untuk mengisi kebutuhan dunia kerja serta industri.

Direktur Politeknik LP3I Medan Ruri Aditya Sari, M.Sc., menyatakan bahwa seluruh prosedur dari yang Politeknik LP3I memang berfokus pada mutu dan kualitas termasuk mutu proses pembelajaran hingga kualitas lulusan.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada kami,.  Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada segenap civitas academica Politeknik LP3I Medan yang telah berjuang sehingga meraih di posisi ini, prestasi ini menjadi penyemangat civitas akademika untuk berusaha lebih baik lagi agar tahun depan meraih prestasi yang lebih baik,” tuturnya.

prestasi medan blog2
LP3I Politeknik Medan

Ruri juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung. Mewakili civitas academika, tambahnya, Politeknik LP3I Medan mengucapkan terima kasih kepada LLDIKTI Wilayah I yang selalu membimbing Politeknik LP3I Medan sehingga menjadi PTS yang terbaik.

Selain itu, diumumkan juga bahwa Politeknik LP3I Medan merupakan salah satu PTS terbaik di Klaster I (daerah Medan, Deli Serdang dan Binjai). Hal tersebut menambah rekor Politeknik LP3I Medan dalam membuktikan bahwa perguruan tinggi vokasi di Indonesia memiliki kualitas untuk menjawab isu-isu pendidikan dan IDUKA.